Days
Hours
Minutes
Seconds

Sekolah Guru Indonesia (SGI) adalah program pengkaderan kepemimpinan guru. Program ini lahir pada tahun 2009 di bawah naungan Lembaga Pengembangan Insani Dompet Dhuafa (LPI DD) yang kini menjadi Great Edunesia . Lahirnya SGI menjadi bukti komitmen kami dalam program pemberdayaan dan peningkatan kualitas guru. Karena kualitas guru merupakan kunci perbaikan kualitas pembelajaran dan pendidikan nasional.

SGI menyelenggarakan berbagai program unggulan yang bertujuan melahirkan guru-guru berkualitas dan strategis, agar mereka dapat berkhidmat dan berkontribusi nyata bagi kemajuan pendidikan di berbagai wilayah Indonesia. Program-program unggulan ini dikemas dalam pengalaman belajar yang menarik, inspiratif, serta partisipatif dari sesama guru, oleh para guru, dan untuk semua guru.

Program Reguler SGI

Angkatan 51

“Program pelatihan dan pendampingan bagi Kepala Sekolah dan Guru yang berfokus pada pengembangan ekosistem kepemimpinan pendidikan sekolah melalui value kepemimpinan guru dan kepemimpinan murid”

Program pelatihan dan pendampingan ini dilakukan selama kurun waktu 9 bulan, untuk memberi stimulus kepala sekolah dan guru melalui aktivitas tatap muka bersama fasilitator, mentoring, implementasi project pembelajaran dan pengembangan program-program inovatif di sekolah. Sehingga secara mandiri dapat belajar, bertumbuh dan berdaya dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan layanan pendidikan di wilayah program.

Tujuan Program

  1. Menguatnya kepemimpinan intruksional di sekolah
  2. Kualitas pembelajaran terus meningkat
  3. Terwujudnya lingkungan belajar yang menunjang kepemimpinan murid
  4. Terwujudnya kolaborasi antar elemen pendidikan yang berkesinambungan

Sasaran Program

  1. Kepala Sekolah
  2. Guru Kelas/Wali Kelas

Wilayah Program

SGI Angkatan 51

Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan

Kabupaten Solok, Sumatra Barat

Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat

Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur

Alur Seleksi

Peserta SGI Angkatan 51

Pendaftaran Online
Seleksi berkas dan Wawancara
Pengumuman Hasil Seleksi
Penandatanganan Perjanjian Komitmen
25 Januari-10 Februari 2025
10-15 Februari 2025
25 Februari 2025
1-10 Maret 2025

Kriteria Peserta

  1. Muslim/Muslimah
  2. Pendidikan Minimal S1
  3. Usia 25-45 Tahun
  4. Pengalaman Mengajar 2 Tahun
  5. Dapat Mengoperasikan Laptop/Internet
  6. Berkomitmen & Semangat Tinggi
  7. Mengisi surat kesediaan/rekomendasi

Benefit Program

  1. 100% GRATIS (Beasiswa Dompet Dhuafa)
  2. Waktu Kegiatan Fleksibel (Akhir Pekan)
  3. Konten Pelatihan Update/Aktual
  4. Fasilitator/Mentor Profesional
  5. Memperluas Relasi dan Jejaring
  6. Berkesempatan Upskilling Akademi Guru
  7. Sertifikat Pembinaan >150 Jp

Formulir Pendaftaran

*Format Surat Kesediaan Mengikuti Pelatihan download